Eddie Howe, Pelatih Baru Newcastle United 2021-2022 – Newcastle United telah memastikan Eddie Howe sebagai pelatih terbaru mereka hingga akhir musim 2021-2022. Eddie Howe yang diikat hingga musim panas 2024 itu pun mengaku merasa terhormat karena dipercaya untuk menangani klub yang memiliki banyak sejarah di Liga Inggris tersebut.
Newcastle United telah menunjuk mantan pelatih Bournemouth Eddie Howe menjadi manajer baru menggantikan Steve Bruce yang telah dipecat.
Penunjukkan Howe ini cukup mengagetkan karena sebelumnya Newcastle telah menghubungi mantan manajer Arsenal dan pelatih kepala Villarreal saat ini Unai Emery. Tetapi Unai Emery lebih memilih untuk tetap bersama tim La Liga.
Howe sendiri menganggur sejak meninggalkan Bournemouth pada 2020 setelah terdegradasi dari Liga Premier Inggris.
“Merupakan kehormatan besar untuk menjadi pelatih kepala klub dengan status dan sejarah seperti Newcastle United,” kata Howe seperti dikutip dari Sky Sport.
Setelah dikontrak sampai akhir musim 2024, Eddie Howe langsung bergabung dan telah memimpin latiah di St James’ Park.
“Ini adalah hari yang sangat membanggakan bagi saya dan keluarga saya.Saya ingin berterima kasih kepada pemilik klub atas kesempatan ini dan berterima kasih kepada para pendukung klub atas sambutan luar biasa yang telah mereka berikan kepada saya. Saya sangat bersemangat untuk memulai perjalanan kita bersama,” ujar Howe.
Pemilik baru Newcastle United sepertri diungkapkan oleh Amanda Staveley mengatakan, klub menunjuk Howe karena terkesan dengan caranya melatih klub dan rencana pengembangan klub.
“Kami sangat terkesan dengan Eddie melalui proses rekrutmen yang ketat. Selain pencapaiannya yang jelas dengan AFC Bournemouth, di mana dia memiliki dampak transformasional, dia adalah pelatih yang bersemangat dan dinamis yang memiliki ide yang jelas tentang membawa tim dan klub ini ke depan,”ujar Amanda seperti dikutip dari Sky Sport.
Pemilik klub menilai, Howe sangat cocok terhadap proyek masa depan Newcastle United.
Dalam catatan Sky Sports, Howe pernah merasakan tekanan yang gila saat melatih Bournemouth di League Two musim 2008/09. Howe yang masih 31 tahun diberi peringatan saat itu oleh pemilik klub, jika di musim tersebut Bournemouth terdegradasi, maka mereka terancam gulung tikar.
Bournemouth memang tengah dijerat masalah administrasi saat itu, bahkan memulai musim dengan nilai -17 akibat hukuman. Meski begitu, Howe mampu mengantar The Cherries lolos dari zona degradasi. Musim berikutnya, mereka malah berhasil promosi ke League One.